
- Jumat, 11 Agustus 2023
Peningkatan Skill Murid SMPIT Nurul Iman Melalui Kegiatan Muharram 1445 H
Jum’at, 11 Agustus 2023 telah terlaksana kegiatan dalam rangka memperingati Tahun Baru Hijriyah, 1 Muharram 1445 H. Acara dimeriahkan dengan penyampaian materi, lomba poster, dan lomba presentasi. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh murid SMPIT Nurul Iman dari kelas VII s.d IX. Salah satu tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan murid SMPIT Nurul Iman dalam berbicara didepan umum (public speaking)
Dalam sambutannya, Ahmad Hidayat, Kepala SMPIT Nurul Iman mengatakan, “Ini adalah kegiatan Muhadhoroh pertama di tahun ajaran 2023/2024. Bulan Muharram ini adalah bulannya Allah. Bagi seorang pelajar harus banyak mengambil hikmah dan belajar sungguh-sungguh, dengan menerapkan adab.”
Lebih lanjut Ahmad Hidayat menyampaikan harapannya agar siswa SMPIT Nurul Iman bisa menerapkan adab bermajelis yang baik, “Saya ingin kegiatan muhadoroh ini dijalankan dengan baik oleh panitia maupun peserta. Adab bermajelis yang baik sebaiknya diterapkan dengan begitu akan turun keberkahan dari Allah. Ketika di nasehati pun harus diterima dengan baik, hal itu merupakan proses pembelajaran untuk kita semua,” ungkap Ahmad Hidayat
Kegiatan muharram ini dilanjutkan dengan penyampaian materi dengan tema “Meningkatkan Akhlakul Karimah Pelajar Muslim-Muslimah di Era Digital” oleh Ustadz Qosim Hamid.
Ustadz Qosim Hamid menjelaskan tentang akhlak. Akhlak adalah tingkatan tertinggi setelah akidah dan ibadah. Adab itu merupakan buah dari pendidikan. Derajat tertinggi di surga nanti adalah orang yang memiliki akhlak yang baik. Orang yang ibadahnya baik tapi akhlaknya belum baik, nanti seiring waktu ibadahnya akan membuat akhlaknya menjadi baik. Orang yang ibadahnya belum baik tapi akhlaknya baik, nanti akhlaknya akan membuat ibadahnya menjadi baik. Lebih lanjut Ustadz Qosim menyampaikan bahwa ada 4 akhlak yang perlu kita perhatikan, yaitu (1) Akhlak kita kepada Allah, (2) akhlak dan adab kepada orang tua, (3) adab kepada guru, dan (4) adab kepada teman.
Setelah mendengarkan materi, murid kelas VII melaksanakan lomba presentasi tentang “Hijrah Titik Awal Kejayan Islam” sedangkan siswa kelas IX membuat poster yang bertemakan Hijrah serta mempresentasikan hasilnya. Setelah itu kegiatan ditutup dengan pengumuman pemenang lomba dan pembacaan doa.